Terlalu Lama di Depan Layar Selama Karantina Corona Dapat Ganggu Kesehatan Mata

Ada Berita - Tinggal di rumah adalah cara terbaik untuk melindungi diri dan orang lain di tengah wabah Covid-19. Dengan begitu, setidaknya dapat memutus mata rantai penularannya.
Tapi, tinggal di rumah tentu akan membuat kamu jadi bosan, dan melakukan banyak kebiasaan yang tidak sehat. Kebiasaan tidak sehat itu seperti menghabiskan waktu berjam-jam di depan televisi, laptop, atau ponsel dengan beberapa permainan atau film yang menarik. 
Kegiatan tersebut ternyata dapat memengaruhi kesehatan mata. Dimana, kamu akan kurang berkedip, yang dapat menyebabkan mata mengering. 
Seperti dirangkum AkuratHealth dari laman The Health Site, mata mengering akan menyebabkan pengelihatan menjadi kabur, terbakar, iritasi, mata lelah, hingga ketegangan mata. Terlalu lama di depan layar juga akan membuat sakit kepala. 
Dimana, pada perangkat digital tersebut akan memancarkan cahaya biru. Ketika kamu terlalu lama kontak dengan cahaya tersebut, itu dapat menyebabkan kerusakan retina. 
Terutama pada anak, akan berisiko meningkatkan degenerasi makula terkait usia dini yang dapat menyebabkan hilangnya pengelihatan. 
Dalam hal ini, kamu perlu membatasi penggunaan gadget di setiap harinya, guna tetap menjaga kesehatan mata. Selain itu, kamu juga bisa melakukan beberapa kegiatan yang lebih produktif dan lebih sehat. 

Jadi, jangan sampai karantina mandiri di rumah dapat membuat masalah kesehatan baru pada mata kamu.


Sumber : Akurat.co

Komentar

Postingan populer dari blog ini

"Melawan Takluk: Perlawanan dari Penjara Century"

Jusuf Kalla : Perjuangan Tidak akan mengkhianati Hasil seperti Kasus Msibakhun

Sejumlah pejabat Negara mengacungi Jempol pada Ketangguhan Misbakhun