Dihentak Batuk, 3 Tulang Rusuk Wanita China Ini Patah

Ada Berita - Saat kamu membaca judul tulisan ini, pasti kamu berpikir apa sebabnya tulang rusuk wanita ini bisa patah hanya karena batuk? Tentu, ini bukan kejadian biasa.
Karena, tulang rusuk yang normal saat menahan hentakan batuk sekeras apapun, tentu tak akan remuk.
Tapi, lain kondisi tubuh Han Xiao. Wanita dari China ini memiliki komposisi tulang rusuk yang sangat rapuh, yang bahkan jauh berkali lipat dari tulang orang yang lebih berumur darinya.
Itu semua karena apa? Jawabannya kopi. Minum kopi. Mengopi melulu.
Tentu, porsi mengopinya tak biasa. Berkali-kali lipat dari jumlah normal. Apapun yang berlebihan pasti tak baik bukan?
Han awalnya hanya terserang flu dan batuk yang lain dari biasanya, selama beberapa minggu.
Dan pada suatu malam, ia batuk tak berhenti selama 10 menit, yang selanjutnya disusul nyeri dada yang begitu menusuk. Perih, sangat sakit.
Keesokannya, ia lalu mendatangi Wuhan Central Hospital dan menjalani pemeriksaan. Dan hasil pemindaian dadanya, ditemukan fakta yang mengagetkan semua orang.
Tulang rusuk ketiga, keempat dan kelimanya patah, karena dihentak batuk semalam suntuk.
dr Chen Baojun, Direktur Departemen Bedah Toraks rumah sakit itu lalu menggali latar belakang gaya hidupnya, karena mereka menemukan Han sudah memasuki masa osteoporosis atau kerapuhan tulang, padahal, ia baru berusia 30 tahun.
Ternyata, jawabannya langsung ditemukan dari pengakuan Han sendiri.
Ia menenggak kopi selayaknya minum air putih. Sehari ia meminum lebih dari 10 cangkir kopi, dan kebiasaan jelek ini sudah dilakukannya selama tujuh tahun lamanya.
Kebiasaan lainnya yang mendukung adalah ia kurang berolahraga, merokok, dan juga mengonsumsi aklkohol. Yang membuat osteoporosisnya datang sangat cepat dan sangat ekstrem.
Seram kan?[]

Sumber : Akurat.co

Komentar

Postingan populer dari blog ini

"Melawan Takluk: Perlawanan dari Penjara Century"

Jusuf Kalla : Perjuangan Tidak akan mengkhianati Hasil seperti Kasus Msibakhun

Sejumlah pejabat Negara mengacungi Jempol pada Ketangguhan Misbakhun